MEDAN – SEGARIS.CO – SEBUAH kecelakaan tragis terjadi di Jalan Pulau Nias Selatan, Bundaran KIM II, Kelurahan Mabar, Kecamatan Medan Deli, Kota Medan, pada Senin sore, 10 Juni 2024, sekitar pukul 17.00 WIB. Insiden tersebut mengakibatkan satu korban jiwa di tempat kejadian.
Korban tewas adalah Suhartono (50), warga Jalan Almunium Raya Gang Salamoen, Kelurahan Tanjung Mulia, Kecamatan Medan Deli, Kota Medan.
Suhartono, yang bekerja di sebuah BUMN, merupakan pengemudi mobil Toyota Kijang dengan nomor polisi BK 1631 HB.
Sementara itu, truk kontainer dengan nomor polisi BK 8569 DR dikemudikan Zusry Elfredy Ambarita, warga Simpang Empat, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara. Kecelakaan yang menelan korban jiwa ini dengan cepat menjadi viral di media sosial.
Berdasarkan informasi yang dihimpun dari Satuan Lalu Lintas Polres Pelabuhan Belawan, kronologi kejadian bermula ketika truk tronton melaju dari arah KIM I menuju KIM II, sementara mobil Toyota Kijang melaju dari arah Wisma KIM menuju Gerbang Tol Mabar I.
“Sesampainya di lokasi kejadian, truk tronton bermuatan kontainer diduga mengalami rem blong,” ujar Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Pelabuhan Belawan, AKP Edward Simanjuntak, dalam keterangannya pada Senin malam.
Edward Simanjuntak menjelaskan, truk tronton tersebut menabrak pembatas jalan di Bundaran KIM II.
Akibatnya, kontainer jatuh ke sebelah kanan dan langsung menimpa mobil Toyota Kijang yang dikemudikan oleh Suhartono, sehingga terjadilah kecelakaan lalu lintas yang fatal ini. [RE/***]