SATUAN TUGAS (Satgas) Bakti Kesehatan Bermartabat (BKB) Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Simalungun dan Dewan Pengurus Daerah (DPD) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Simalungun melaksanakan pengobatan gratis, operasi bibir sumbing dan khitanan massal di Puskesmas Serbelawan, Kecamatan Dolok Batu Nanggar, Kabupaten Simalungun, Rabu (09/11/2022).
Di kegiatan yang ke-6 untuk Kabupaten Simalungun tersebut, ada 120 anak yang ikut Sunat Massal, dan 18 diantaranya adalah siswa SD Negeri 097799 Bandar Selamat, Kecamatan Dolok Batu Nanggar, Kabupaten Simalungun, Provinsi Sumatera Utara.
“Kami membawa 18 siswa untuk ikut sunat massal gratis yang diselenggarakan Bakti Kesehatan Bermartabat Pemprov Sumut,” kata Kepala Sekolah SD Negeri 097799 Bandar Selamat, Sugiem S.Pd SD kepada segaris.co di Puskesmas Serbelawan, Rabu (09/11/2022).
Ke-18 siswa tersebut, mewakili Kelas 4; Rafa Affandi Syahputra, Tomi Setiawan, Rifqi Ramadi Sabilillah, Ryan Ezza Irawan, Aditia Irama, dan Wagiran. Kelas 5; Zafair Fatih Nasution, Azzam Hanif, Suryadi Pratama, Muhammad Farhan Syahputra Purba, Irwansyah Damanik, dan Ragil Surya putra. Kelas 6; Rayhan Gunadi, Dimas Tri Saputra dan Fatwa Raditya.
Disebutkan Sugiem, kedelapanbelas siswanya tersebut, didampingi para orangtua dengan membawa kelengkapan administrasi kartu keluarga.
“Dengan adanya program Bakti Kesehatan Bermartabat yang diinisiasi Gubernur Sumatera Utara, Pak Edy Rahmayadi dan Wakil Gubernur, Pak Musa Rajekshah, berupa program pengobatan, operasi bibir sumbing dan sunat massal gratis, sangat membantu masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19. Terkhusus, siswa atau anak didik yang kurang mampu,” kata Sugiem.
Wagiran (kiri), Dian Syahputra, Kepala SD Negeri 097799 Bandar Selamat Sugiem S.Pd SD, Friska Pasaribu dan Ramadayanti (kanan). Mereka dari keluarga tidak mampu, yang diperjuangkan untuk mendapatkan KIP.
Untuk itu, Sugiem mewakili para orangtua anak didik, menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pak Gubernur dan Wakil Gubernur, Satuan Tugas BKB, Pemerintah Kabupaten Simalungun, pengurus PPNI, Kepala Puskesmas Serbelawan serta seluruh tenaga Kesehatan yang telah melaksanakan kegiatan sosial tersebut.
“Kami bersyukur atas program tersebut. Anak didik kami sangat gembira mendapatkan kesempatan menikmati program Pemerintah Provinsi Sumut. Apa yang didapat anak didik kami, merupakan bagian kisah hidup mereka yang tidak terlupakan. Mereka sudah punya cerita khusus yang mereka simpan di memori,” kata Sugiem yang turut mendampingi siswanya itu. (Ingot Simangunsong/***)
PEMATANGSIANTAR – SEGARIS.CO -- WALI KOTA Pematangsiantar, Wesly Silalahi, mengajak jemaat Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat (GPIB) Maranatha untuk...
PEMATANGSIANTAR – SEGARIS.CO -- Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi, bersama Ketua TP PKK, Liswati Sinaga kembali meninjau progres pembenahan Stadion...
PEMATANGSIANTAR – SEGARIS.CO -- Wakil Wali Kota Pematangsiantar, Herlina, bersama Pengurus Daerah (PD) Wanita Islam Kota Pematangsiantar menunaikan Sholat Tasbih...