KETUA Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Pemuda Karya (IPK) Kabupaten Simalungun, Martogi Sinaga S.H didampingi Sekretaris Sanju Sidabutar menyerahkan SK mandat kepengurusan PAC IPK Kecamatan Tapian Dolok yang diketuai Roni Siregar di sekretariat Komplek Griya, Jalan Asahan, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, Provinsi Sumatera Utara, Kamis (03/11/2022).
“Saya berharap, dengan mandat tersebut, rekan-rekan juang di Kecamatan Tapian Dolok, dapat mengembangkan sayap IPK hingga ke ranting-ranting,” kata Martogi Sinaga melalui pesan WhatsApp kepada segaris.co, Kamis (03/11/2022).
Martogi Sinaga, juga menyampaikan kepada pengurus PAC Tapian Dolok, agar membangun silaturahmi, Kerjasama, dan kolaborasi dengan pemerintahan setempat, tokoh masyarakat, tokoh agama serta memberikan kontribusi kebermanfaatan bagi masyarakat di Tapian Dolok.
Baca juga :
Akan gelar Kongres Rakyat Nasional, Sutrisno Pangaribuan: Calon Wakil Ganjar Pranowo HARUS dari LUAR JAWA
Baca juga :
Farmasi produksi sirup berbahan kimia berbahaya di-CLASS ACTION ke MAHKAMAH AGUNG
“IPK Simalungun bersama sekretaris dan seluruh jajaran, sesuai dengan anggaran dasar organisasi, akan mengembangkan sayap organisasi di seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Simalungun,” kata Martogi Sinaga.
Tujuan dari mewujudkan terbentuknya IPK di setiap kecamatan, menurut Martogi Sinaga, untuk menunjukkan bahwa organisasi kepemudaan yang dipimpinnya, benar-benar bermanfaat dalam mendukung pembangunan sesuai visi-misi Pemerintah Kabupaten Simalungun, “Rakyat harus sejahtera.”
“IPK Simalungun secara berkesinambungan berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Simalungun, dalam mewujudkan pembangunan menuju rakyat sejahtera,” kata Martogi Sinaga.
Baca juga :
Petani Bawang Brebes sampaikan keluhan, Ganjar Pranowo MALAH AJAK BEGINI
Sementara itu, sekretaris Sanju Sidabutar menyebutkan, pihaknya akan melakukan pembenahan administrasi kesekretariatan di DPD hingga ke kecamatan.
“Kita benahi tata administrasi, terutama pendataan keanggotaan hingga tingkat ranting,” kata Sanju Sidabutar.
Kemudian, Roni Siregar yang diberi mandat memimpin PAC IPK Kecamatan Tapian Dolok, menyatakan siap untuk menjalan amanah yang diberikan Ketua Martogi Sinaga, dan membentuk IPK hingga ke ranting serta membangun Kerjasama dengan pemerintah setempat.
“Saya siap untuk mewujudkan berkembangnya organisasi IPK hingga ke ranting, dan mendukung pembangunan dalam mewujudkan rakyat Simalungun harus sejahtera,” kata Roni Siregar. (***)