SAMOSIR – SEGARIS.CO — Pemerintah Kabupaten Samosir memperingati Hari Otonomi Daerah (Otda) ke-29 dengan menggelar upacara di halaman Kantor Bupati, Kamis (25/04/2025).
Tema nasional peringatan tahun ini adalah “Sinergi Pusat dan Daerah Membangun Nusantara Menuju Indonesia Emas 2045.”
Upacara tingkat kabupaten dipimpin Sekretaris Daerah Marudut Tua Sitinjak selaku inspektur upacara, sementara Wakil Bupati Ariston Tua Sidauruk mengikuti upacara nasional secara virtual dari Balikpapan, Kalimantan Timur.
Dalam amanat Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian yang dibacakan Sekda Marudut, Mendagri menyampaikan apresiasi atas kontribusi seluruh elemen bangsa dalam mendukung pelaksanaan otonomi daerah.
Ia menekankan pentingnya sinergi antarpemerintah untuk memperkuat tata kelola pemerintahan yang responsif dan akuntabel.
“Indonesia adalah negara besar dengan keragaman potensi. Namun, hal ini hanya akan bermakna jika ada kolaborasi erat antara pemerintah pusat dan daerah,” ujar Tito.
Mendagri juga menguraikan sejumlah agenda strategis yang perlu menjadi fokus bersama, seperti swasembada pangan dan energi, penguatan ketahanan nasional, peningkatan akses pendidikan dan layanan kesehatan, reformasi birokrasi, serta pemberdayaan ekonomi daerah.
Dalam konteks menuju Indonesia Emas 2045, Tito mengajak seluruh pihak memperkuat komitmen dan langkah bersama guna mewujudkan pemerintahan yang efisien, transparan, dan berorientasi pada pelayanan publik.
Di akhir sambutannya, Mendagri menegaskan bahwa Hari Otda ke-29 harus menjadi momentum memperkuat penyelenggaraan urusan pemerintahan daerah, serta mendorong pemerataan kesejahteraan di seluruh wilayah Indonesia. [Hatoguan Sitanggang/***]