MEDAN – SEGARIS.CO – “DENGAN penuh rasa syukur atas segala kebaikan Tuhan, HKBP Resort Serdang Ujung Medan dapat melaksanakan dua kegiatan yang digabung menjadi satu, yakni perayaan HUT ke-66 dan Pesta Gotilon,” kata Ketua Panitia HUT ke-66 dan Pesta Gotilon, Horas Sitompul yang didampingi sekretaris, Debi dan bendahara, Erni Purba.
Acara yang digelar.meriah tersebut berlangsung pada Minggu, 26 Mei 2024 di HKBP Gang Dame, Jalan HM Yamin SH, dihadiri 168 Kepala Keluarga (KK) jemaat HKBP Resort Serdang Ujung, dengan jumlah sekitar 350 jiwa.
Dalam khotbahnya, Pendeta Huria, Pdt. H. Silaban, M.Th, mengajak jemaat untuk melihat kembali sejarah berdirinya HKBP Gang Dame pada tahun 1958, perjuangan jemaat dalam mendirikan rumah ibadah, dan berkat-berkat yang telah diterima.
Hilang 10 hari, TENNIS SITUMORANG ditemukan MEMBUSUK di tebing Desa Pasaran I Samosir
Menyampaikan terimakasih
Horas Sitompul menyebutkan, bahwa kepanitian ditetapkan berdasarkan Surat Keputusan Pendeta HKBP Resort Serdang Ujung Nomor 23 tertanggal 14 April 2024,
“Kami menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang terlibat,” kata Horas Sitompul.
Pelaksanaan acara dimeriahkan dengan tortor per wyek untuk mengumpulkan dana guna mendukung program huria.
Harus terlibat aktif
Horas Sitompul menekankan pentingnya ketaatan kepada pimpinan huria dan parhalado sebagai bagian dari tanggung jawab dalam organisasi HKBP.
“Melalui program huria, kita harus terlibat aktif menjalani rangkaian program yang tiap tahun dirapatkan dan dirumuskan,” ujarnya.
Pada kesempatan tersebut, jemaat diajak untuk memberikan sedikit rezeki sebagai ungkapan syukur atas kemurahan Tuhan. Selain itu, kegiatan silua per wyek, pemberian amplop gotilon pada 12 Mei, dan amplop HUT ke-66 HKBP Gang Dame juga dilakukan untuk mengumpulkan dana bagi kelancaran program huria.
Horas Sitompul mengucapkan terima kasih kepada para panitia, donatur, dan pihak-pihak yang telah membantu, termasuk yang memberikan sumbangan sarapan pagi, roti, kue ulang tahun, kopi, teh, gula, dan kaos olahraga.
“Ada yang ingin disebutkan namanya, ada pula yang memilih tetap anonim. Kami menghargai semua bantuan yang diberikan,” katanya.
Dalam laporannya, Horas Sitompul menekankan pentingnya tema kegiatan sesuai kitab Mazmur 107:1, “Mandok muliate ma hamu di Jahowa di pardenggan basa do ibana, ai salelengleleng na do asi no Roha na i,” yang mencerminkan refleksi kehidupan dan komitmen jemaat dalam mendukung HKBP Dame Resort Serdang Ujung serta beragam kegiatan yang dijalankan.
Sebagai penutup, Horas Sitompul menyampaikan permohonan maaf atas segala kekurangan dalam pelayanan selama acara berlangsung dan berharap Tuhan membalas segala kebaikan yang telah diberikan oleh jemaat dan panitia. [Rilis/Ingot Simangunsong/***]