SAMOSIR – SEGARIS.CO – Bupati Samosir, Vandiko Timotius Gultom, mengikuti rapat yang diadakan Partai Golkar di Jakarta pada Sabtu, 6 April 2024.
Rapat tersebut dihadiri oleh pimpinan DPP Partai Golkar dan para calon kepala daerah di Indonesia.
Partai Golkar menggelar rapat ini untuk mempersiapkan lebih dari 1.000 kader calon kepala daerah menghadapi Pilkada Serentak 2024 yang akan digelar pada November mendatang.
Sebanyak 100 orang berkumpul untuk menerima arahan dari Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto.
SATU BULAN aksi penebangan ilegal di Samosir, 7 truk diamankan bawa kayu Eucalyptus tanpa dokumen
“Kami hadir dalam rapat ini untuk mendapatkan petunjuk dari pimpinan Partai Golkar terkait Pilkada Serentak 2024,” kata Vandiko Timotius Gultom.
Selain Ketua Umum, rapat juga dihadiri oleh Sekretaris Jenderal Golkar Lodewijk Paulus, dan Wakil Ketua Umum Golkar Bidang Pemenangan Pemilu Ahmad Doli Kurnia.
Arahan dari Airlangga Hartarto kepada para calon kepala daerah dilakukan secara tertutup.
Partai Golkar telah menyiapkan lebih dari seribu kader untuk menghadapi Pilkada Serentak 2024 pada 27 November mendatang, yang akan menjalani proses seleksi lebih lanjut. [Rilis/Hatoguan Sitanggang/***]