CALON anggota Legislatif (Caleg) DPRD Provinsi Sumatera Utara dari Partai Golkar dengan nomor urut 5, dengan Daerah Pemilihan (Dapil) X Kabupaten Simalungun – Kota Pematang Siantar, Dasa Marolop Sinaga SE menerima seperangkat pakaian adat Simalungun dan doa restu pencalonan dari masyarakat Kecamatan Haranggaol, Kabupaten Simalungun, Senin (11/12/2023).
“Hari ini, kami masyarakat Haranggaol menggelar acara adat doa restu memberangkatkan dan akan memenangkan Dasa Sinaga untuk meraih suara sebagai wakil masyarakat Simalungun secara umum dan Haranggaol secara khusus untuk menduduki kursi DPRD Provinsi Sumatera Utara periode 2024-2029,” kata tokoh masyarakat Haranggaol, Jatiman Sinaga yang juga Tim Sukses Dasa Sinaga di Parluasan samping Kantor Camat Kecamatan Haranggaol Horison, Kabupaten Simalungun, Senin (11/12/2023).
Jatiman Sinaga menyampaikan pada hari H 14 Februari 2024, masyarakat Haranggaol jangan lupa untuk menentukan dan menetapkan plilihan pada Dasa Marolop Sinaga agar memperoleh suara yang diharapkan sebagai penentu kemenangan.
“Dengan terpilihnya Dasa Sinaga, diharapkan dapat menerima dan meneruskan aspirasi masyarakat untuk pembangunan Kabupaten Simalungun yang lebih maju, terkhususnya Haranggaol sebagai salah satu destinasi wisata di Simalungun,” kata Jatiman Sinaga.
Sementara itu, Dasa Sinaga menyampaikan terimakasih atas keterbukaan hati masyarakat Haranggaol untuk menggelar acara doa dan adat memberangkatkan sebagai caleg DPRD Provinsi Sumatera Utara.
“Semoga doa dan acara yang sudah kita laksanakan ini mendapat berkat dan terwujud sebagai bentuk kebersamaan dalam membangun Kabupaten Simalungun serta Haranggaol secara khusus. Suara bapak, ibu dan kaum milenial adalah bukti komitmen kita bersama,” kata Dasa Sinaga. (Joko Manurung/***)