“MENONTON tivi, acaranya D’Academy, penuh tawa dan canda. Para hadirin selamat pagi, semoga sehat dan bahagia.”
Usai membaca puisi tersebut, Hj Susanti Dewayani mendapatkan aplus (tepuk tangan) dari Ketua Dekranasda Kota Pematang Siantar, H Kusma Erizal Ginting, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Pematang Siantar, Munandar, jajaran direksi dan Dewan Pengawas Perumda Air Minum Tirta Uli, pimpinan OPD, para camat, lurah dan undangan.
“Udah mulai pandai buat puisi,” kata Wali Kota Pematang Siantar, Hj Susanti Dewayani saat menyampaikan kata bimbingan di acara launching produk Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) “ULI” Perumda Air Minum Tirta Uli, di Waduk Simarimbun, Jalan Parapat Km 5,5, Kelurahan Simarimbun, Kecamatan Siantar Simarimbun, Kota Pematang Siantar, Provinsi Sumatera Utara, Selasa (20/12/2022).
Baca juga :
Launching Produk Air Minum Kemasan “ULI”, Hj Susanti Dewayani: “LUAR BIASA RASA dan KUALITAS AIR KOTA PEMATANG SIANTAR”
Hj Susanti Dewayani yang lebih sering menyampaikan bimbingan tanpa membaca teks itu, mengapresiasi inovasi dan perjuangan jajaran direksi Perumda Air Minum Tirta Uli dalam mewujudkan cita-cita dan mimpi terbentuknya Unit Usaha Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) yang diberi namanya “ULI”.
Keberhasilan yang dinanti-nantikan selama 2 tahun tersebut, menjadi penguatan bagi Hj Susanti Dewayani dalam memotivasi para pimpinan OPD mau pun Camat untuk dapat berinovasi dan melakukan pengembangan gagasan.
“Kita tetap menanti inovasi dan pengembangan gagasan dari seluruh OPD, mau pun BUMD yang ada di Kota Pematang Siantar. Inovasi apa yang dapat kita berikan kepada masyarakat, yang menjadi tanggungjawab kita semua,” kata Hj Susanti Dewayani.
Kemudian, pada kesempatan itu, Hj Susanti Dewayani memotivasi para pengusaha hotel dan restoran yang ada di Kota Pematang Siantar, agar memberikan dukungan terhadap kehadiran kemasan air mineral “ULI”.
“Kita berharap kita semua punya komitmen dan tanggung jawab yang tinggi untuk bagaimana produk air mineral ‘ULI’ dapat berkembang dan akan menjadi tuan rumah di negeri sendiri,” kata Hj Susanti Dewayani.
Oleh karena itu, kata Hj Susanti Dewayani, mulai hari ini, seluruh OPD, seluruh kecamatan, kelurahan, akan memakai air mineral “ULI” untuk di semua kegiatan.
“Demikian juga mohon bantuan kepada seluruh pengusaha, untuk menggunakan air mineral ‘ULI’, karena apa yang kita lakukan ini, akan kembali kepada masyarakat Kota Pematang Siantar,” kata Hj Susanti Dewayani. (Ingot Simangunsong/***)