SENIN PAGI, 08.59 WIB, 17 Oktober 2022 di Perkampungan Si Raja Batak, Kecamatan Sianjurmula-mula, Kabupaten Samosir, Provinsi Sumatera Utara, panitia kelihatan mempersiapkan gelar acara peringatan Hari Ulos Nasional.
Ketua Panitia Hari Ulos Nasional, Sinta Mauli Agnes Tamba SH MKn, Ketua Yayasan Pusuk Buhit, Efendi Naibaho, pegiat usaha ulos Kyan Ulos, Fony Sitanggang, Murni Huber hadir di lokasi gelar acara bersama ratusan siswa SMA Negeri 1 Sianjurmula-mula mengenakan ulos, Pemuda Pancasila, Pemuda Batak Bersatu dan sejumlah ASN.
“Di acara ini akan digelar pengarakan 700 meter ulos hasil karya Kyan Ulos,” kata Sinta Mauli Agnes Tamba kepada segaris.co di Kampung Si Raja Batak.
Diharapkannya kegiatan tersebut dapat memberikan manfaat terutama dalam upaya mendunjakan ulos.
“Harapan hari ini, acara berjalan lancar hingga akhir acara. Selanjutnya, kita akan lakukan evaluasi dan saya sudah memikirkan untuk menjadikan kegiatan sebagai agenda tahunan,” kata Sinta Mauli Agnes Tamba. (Ingot Simangunsong/***)