JEMAAT Huria Kristen Indonesia Protestan (HKIP) Maranatha Resort Baganbatu, Provinsi Riau mengadakan acara ulang tahun ke-6, Minggu (31/07/2022).
Warga jemaat mengapresiasi tentang perayaan HUT HKIP Baganbatu dan berharap agar semakin maju dan berkembang serta selalu menjalin tali kasih kepada setiap warga jemaat.
Sebelum melaksanakan kegiatan rangkaian acara, seluruh jemaat mengadakan kebaktian di gereja tempat acara berlangsung.
Kebaktian dipimpin langsung Pimpinan Pusat HKIP Bishop Pdt L. Tambunan dan Sekjen HKIP Pdt T. Siregar beserta para pendeta dan penatua yang ada di HKIP Maranatha Resort Baganbatu.
Baca juga :
Boru Samosir Cs halangi mendirikan rumah, Marulitua Manurung mohon perlindungan hukum ke Polres Simalungun
Bishop Pdt L. Tambunan sebelum menyampaikan khutbah dari nats Jakobus 3: 13-18, terlebih dulu dengan gembira menyapa anak-anak sekolah minggu dan dengan antusias menjawab “selamat hari minggu.”
Pdt L. Tambunan mengatakan kepada seluruh jemaat agar selalu bekerjasama dalam membangun tali kasih, saling bahu membahu membangun jemaat HKIP Maranatha menjadi lebih besar dan maju agar bisa menjadi panutan kepada jemaat lainnya.
Seluruh jemaat HKIP Maranatha Resort Baganbatu berbahagia dalam melaksanakan rangkaian acara demi acara dan saling bergandengan tangan untuk membangun dan mensukseskan langsung acara HUT.
Baca juga :
Syahrul Nasution minta Pemkab Simalungun prioritaskan P3K dan tunjangan perawat
Sehari sebelum acara puncak, pada Sabtu (30/07/2022), jemaat juga mengadakan perlombaan yang diikuti kaum anak, pemuda /i dan kaum ibu.
Tujuannya agar menjalin kekompakan satu sama lain antar jemaat agar terjauh dari permusuhan. Seluruh jemaat juga saling ambil peran bersama panitia untuk mensukseskan acara tersebut. (Yudhi Hutapea/***)