KELUARGA besar dan relawan DPD Dulur Ganjar Pranowo (DGP) dan Srikandi DGP Kabupaten Cilacap, menggelar acara silaturahmi yang diselenggarakan di Pasar Mewah, Jalan Tawes Kasugihan, Kabupaten Cilacap, Provinsi Jawa Tengah, Minggu (29/05/2022).
Ketua DPD DGP Kabupaten Cilacap, Herman Antana menyampaikan, bahwa acara silaturahmi tersebut, merupakan penguatan arah juang dan rasa kebersamaan dalam mencapai tujuan mengantar Ganjar Pranowo sebagai penerus Jokowi di Pilpres 2024.
“Silaturahmi ini untuk penguatan arah juang para relawan Dulur Ganjar Pranowo,” kata Herman Antana.
Ada pun dalam acara silatuahmi, ditampilkan kegiatan yang di antaranya, senam sehat bersama Srikandi DGP Cilacap, silaturahmi Keluarga Besar DPD dan Srikandi, siraman rohani disampaikan H Fathudin (PWNU) Kabupaten Cilacap sekaligus penasehat DPD, keakraban dengan Komunitas Pecinta Burung dan makan bersama.
Baca juga :
Kualitas bangunan Puskesmas tidak bagus, Ganjar Pranowo: “Saya tidak mau menerima”
Turut hadir dalam acara tersebut; OKK DPW DGP Jawa Tengah, Riyanto Gusto, perwakilan DPD DGP Kabupaten Banyumas, DPD DGP Kabupaten Purbalingga, DPD DGP Kabupaten Kebumen, Relawan Kawan Ganjar, Relawan Sogan Cilacap.
Segenap keluarga besar DGP Cilacap mengucapkan terimakasih untuk seluruh yang hadir dalam acara silaturahmi tersebut.
“Semoga Ganjar Pranowo terpilih sebagai penerus Jokowi di Pilpres 2024,” kata Herman Antana.
Sementara itu, Ketua Srikandi DGP Cilacap, Fitri Handayani mengajak seluruh perempuan di Kabupaten Cilacap untuk turut andil dalam memperjuangkan Ganjar Pranowo menjadi RI 1 sebagai Penerus Jokowi 2024.
“Semangat kaum perempuan Indonesia,” kata Fitri Handayani.
Baca juga : DGP Milenial Jember tergugah kisah pilu perempuan tunarungu dan tunawicara di Desa Pringgodani
Semakin merambah dan menjalar
Ketua Umum DPP DGP, Raden Zieo Suroto menyambut baik relawan dan pengurus DPD DGP Kabupaten Cilacap yang menggelar acara silaturahmi dan menyampaikan bahwa, “DGP semakin terstruktur, sistemik dan masif. Relawan berdaulat dan independen Dulur Ganjar Pranowo, semakin merambah dan menjalar sampai ke pelosok Nusantara. DGP dengan memegang teguh prinsip pergerakan relawan berdaulat yang independen, yakni TriKarsaDGP: mengumpulkan yang tercecer, merapikan yang berserakan, dan menjemput yang tertinggal.”
Kemudian TriPanjiDGP: bangun rasa saling empati, bertekun dalam musyawarah untuk mufakat, dan bersemangat selalu gotong royong.
“Yang tidak kalah penting, adalah memilih pemimpin nasional bersama DGP,” kata Raden Zieo Suroto. (Rilis)