KETUA Umum DPP Dulur Ganjar Pranowo (DGP), Raden Zieo Suroto menyampaikan pesan kepada seluruh pengurus dan anggota relawan di seluruh Nusantara dan Dunia, segera meningkatkan kegiatan sosialisasi Ganjar Pranowo melalui berbagai kegiatan darat di lingkungan masing-masing.
“Kegiatan darat sampai pada tingkat Dusun di pedesaan, mau pun Rukun Warga atau Lingkungan di perkotaan,” kata Raden Zieo Suroto kepada segaris.co melalui pesan WhatsApp, Jumat (15/04/2022).
Raden Zieo Suroto mengungkapkan, kalender politik Pemilu Legislatif dan Pemilihan Presiden 2024, sudah mendekat sesuai rancangan tahapan dan jadwal yang ada.
Trikarsa dan TriPanjiDGP
“Gerakan dan gebrakan relawan DGP memang sudah semakin terstruktur, sistemik dan massif. Relawan berdaulat dan independen Dulur Ganjar Pranowo, semakin merambah dan menjalar sampai ke pelosok Nusantara,” kata Raden Zieo Suroto.
Namun, Raden Zieo Suroto, tetap mengingatkan agar relawan DGP di seluruh Nusantara dan Dunia, agar tetap memegang teguh prinsip pergerakan relawan berdaulat yang independen: TriKarsaDGP, mengumpulkan yang tercecer, merapikan yang berserakan, dan enjemput yang tertinggal.
Kemudian TriPanjiDGP: bangun rasa saling empati, bertekun dalam musyawarah untuk mufakat, dan bersemangat selalu gotong royong.
“Yang tidak kalah penting, memilih pemimpin nasional bersama DGP,” kata Raden Zieo Suroto.
Rancangan tahapan dan jadwal
Berikut rancangan tahapan dan jadwal Pemilu Legislatif dan Pemilihan Presiden 2024:
1 – 7 Agustus 2022: Pendaftaran Parpol
14 Desember 2022: Penetapan parpol
1 Januari – 9 Februari 2023: Penetapan Dapil Caleg
1 – 14 Mei 2023: Pendaftaran caleg DPR & DPRD Provinsi, Kabupaten dan Kota
19 – 21 Juni 2023: Penetapan DPT Nasional
7 – 13 September 2023: Pendaftaran Capres & Cawapres
11 Oktober 2023: Penetapan caleg DPR & DPRD Provinsi, Kabupaten/Kota, dan Penetapan Capres & Cawapres
14 Oktober 2023 – 10 Februari 2024: Masa Kampanye Tertutup
11 – 13 Februari 2024: Masa Tenang
14 Februari 2024: Pemungutan Suara Pileg & Pilpres
15 Februari – 20 Maret 2024: Rekapitulasi Hasil Pileg & Pilpres
26 Mei – 8 Juni 2024: Kampanye Pilpres Putaran Kedua
12 Juni 2024: Pemungutan Suara Pilpres Putaran Kedua
21 Juni – 14 Juli 2024: Penetapan Hasil Pilpres Kedua Secara Nasional
1 Oktober 2024: Pengucapan Sumpah Janji DPR, DPD dan DPRD
20 Oktober 2024: Pengucapan Sumpah Janji Presiden. (***)