JABATAN Koordinator Bidang Pendidikan Kecamatan Gunung Malela diserahterimakan dari Lisnawati Sinaga SPd kepada Kartoyo SPd di ruang belajar SD Negeri 098017 Nagori Senio, Kecamatan Gunung Malela, Kabupaten Simalungun, Kamis (10/03/2022).
Serah terima disaksikan Kepala Bidang Pendidikan SD Dinas Pendidikan Simalungun, Syahmantua P Sidabalok SPd, pengawas, 22 kepala SD Negeri dan 2 kepala SD Swasta.
Syahmantua Sidabalok menyampaikan kepada Kartoyo, dan Lisnawati Sinaga yang kembali sebagai pengawas untuk bersama-sama memajukan serta meningkatkan kualitas pendidjkan, khususnya di Kecamatan Gunung Malela.
Melanjutkan program yang belum tercapai
Kartoyo menyampaikan, bahwa kehadirannya sebagai Koordinator Wilayah, akan lebih fokus pada melanjutkan program yang tercapai selama 2 tahun kepemimpinan Lisnawati Sinaga.
“Salah satunya, terkait masalah sarana dan prasarana sekolah. Kita akan melakukan pendataan ulang dari sekolah-sekolah yang ada. Kira-kira sarana dan prasarana apa yang dibutuhkan untuk kita teruskan pengajuannya ke Dinas Pendidikan,” kata Kartoyo.
Menurut Kartoyo, ke depan sekolah-sekolah yang ada di Gunung Malela semakin meningkat kemampuan daya saingnya dengan mempersiapkan tingkat kompetensi guru.
“Kebanggaan yang kita miliki, bahwa di Gunung Malela ada Pak Eko Lesmono MPd sebagai narasumber guru penggerak yang tenaga dan pemikirannya selalu diberdayakan di Kabupaten Simalungun. Ini prestasi yang dimiliki Gunung Malela. Belum lagi prestasi anak didik dan para guru,” kata Kartoyo.
Tidak ada alasan untuk tidak mendukung
Lisnawati Sinaga yang kembali menjadi pengawasan di Gunung Malela menyatakan, tidak ada alasan bagi dirinya untuk tidak mendukung kinerja Koordinator Wilayah yang menggantikannya, yakni Kartoyo.
“Tugas sebagai pengawasan itu, sudah mendarah daging bagi saya. Jadi, saya tetap semangat untuk mendukung kinerja Koordinator Wilayah, selama itu untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Simalungun, terkhusus Gunung Malela,” kata Lisnawati Sinaga.
Disebutkan Lisnawati Sinaga, majulah pendidikan di Gunung Malela.
“Jika kualitas pendidikan semakin meningkat, tentu anak-anak didik kita pun akan berprestasi, tidak hanya untuk Kabupaten Simalungun saja,” kata Lisnawati Sinaga.
Gunung Malela cukup luar biasa, kata Kartoyo dan Lisnawati Sinaga.
Penulis/Foto: Ingot Simangunsong