PENGURUS DPD Dulur Ganjar Pranowo (DGP) Kabupaten Semarang gelar rapat koordinasi Peneguhan Arah Juang Tingkat Gardu DGP Desa/Kelurahan di Desa Asinan, Kecamatan Bawen, Kabupaten Semarang, Sabtu (29/01/2022).
Ketua Umum DPP DGP, Raden Zieo Suroto menyampaikan peneguhan arah juang relawan DGP adalah hal yang sangat penting untuk membumikan keberadaan DGP.
“Dengan peneguhan arah juang, DGP semakin terstruktur, sistemik dan masif. Relawan berdaulat dan independen DGP pun semakin merambah dan menjalar sampai ke pelosok Nusantara,” kata Raden Zieo Suroto, Senin (31/01/2022).
Menurut Raden Zieo Suroto, rapat koordinasi peneguhan arah juang tersebut, wajib dilaksanakan seluruh organ pengurus hingga tingkat desa/kelurahan, bahkan sampai tingkat RT/RW.
Ketua DPD DGP Kabupaten Semarang, Ryan menjelaskan, rapat koordinasi diikuti hampir 150-an pengurus KSB DGP tingkat desa/kelurahan (GARDU DGP) yang ada di Kabupaten Semarang.
“Rapat koordinasi peneguhan arah juang, membahas terkait rencana PAJ di tingkat kecamatan (POSKO DGP),” kata Ryan.
Kehadiran Ketua Umum DPP DGP, Raden Zieo Suroto, didampingi Humas DPP DGP, Fia, Ketua DPW DGP Jateng, Bambang Sutomo SE dan bendahara DPW DGP Jateng yang juga penasehat DPD DGP Kab Semarang, Subarno.
Sementara peserta rapat koordinasi, dihadiri KSB DPD DGP Kabupaten Semarang dan beberapa pengurus DPD DGP Kab Semarang diantaranya; wakil ketua DPD DGP Kabupaten Semarang, Eko Dwi Cahyono, sekertaris Yoshua, bendahara Sistia dan pengurus bidang-bidang.
Pada kesempatan itu, Raden Zieo Suroto, tetap mengingatkan bahwa DGP tetap dengan komitmen memegang teguh prinsip pergerakan relawan berdaulat yang independen, yakni TriKarsaDGP: mengumpulkan yang tercecer, merapikan yang berserakan, dan menjemput yang tertinggal.
Kemudian TriPanjiDGP: bangun rasa saling empati, bertekun dalam musyawarah untuk mufakat, dan bersemangat selalu gotong royong.
Penulis: Ingot Simangunsong, Foto: DPD DGP Kabupaten Semarang